Fasilitas

Co-Working Space

Sebuah ruang kerja dimana kita berkerja bersamaan dengan orang lain di satu tempat yang sama, Coworking space berasal dari bahasa inggris yang berarti sebuah ruangan yang digunakan untuk berkerja , coworking space mengedepankan konsep sharing dalam satu ruangan yang terdapat berbagai individu, komunitas, perusahaan dan startup. Coworking space biasanya terdapat sebuah ruangan terbuka yang dapat digunakan bersama – sama dan ada juga ruangan kecil yang dapat disewa untuk digunakan per perusahaan, komunitas atau anda yang ingin bekerja lebih private

Ruang Aula

Ruang Aula yang bisa dipergunakan untuk berbagai keperluan, seperti rapat, pertemuan, zoom meeting. Ruang ini dilengkapi dengan Soundsystem, pendingin udara, CCTV, TVWall.

Pojok Statistik

Pojok yang menampilkan berbagai data Statistik Sektoral Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur

Ruang Radio

Ruang ini dipergunakan untuk kontrol komunikasi 2MBand (Land Mobile Service). Alat ini dipergunakan untuk komunikasi antara personil dengan radius 15 km dalam rangka penanganan situasi darurat (Penanganan COVID-19, Kebakaran Lahan dan Hutan)